Feed on
Posts
Comments

HarianTI.com – Cyber Warfare adalah suatu perang dalam ranah cyber yang sebagai obyek penyerangan utama adalah sistem komputer.

Walaupun hanya sistem komputer saja, namun sisi bahaya yang ditimbulkan dari perang ini juga sangat besar. Cyber Warfare is the future war adalah sebuah hal yang sangat mungkin terjadi di masa depan.

Di sisi lain, pemerintah lewat Kemenhan saat ini tengah membentuk barisan pasukan Cyber yang bertujuan untuk melindungi kedaulatan Indonesia di ranah Cyber.

Selaras dengan kondisi tesebut, Kelompok Studi Linux (KSL) UPN “Veteran” Yogyakarta menyelenggarakan sebuah Seminar Nasional bertajuk “CYBER WARFARE HACK AND SECURE”.

Seminar nasional Cyber Warfare Hack & Secure akan diadakan pada Sabtu, 17 Mei 2014 pukul 08:00. Bertempat di Ruang seminar fakultas pertanian UPN Veteran Yogyakarta, Gd. Nyi Ageng Serang.

Hadir sebagai narasumber dalam seminar ini yakni Josua M. Sinambela, S.T.,M.Eng., CEH, CHFI, ECSA, salah satu pakar keamanan internet Indonesia.

Bersama Josua M. Sinambela dalam seminar Cyber Warfare Hack & Secure, peserta akan dipaparkan langsung mengenai seluk beluk apa itu Cyber War, antisipasi Cyber War dan demo langsung.

Pendaftaran seminar dapat dilakkan melalui tautan berikut ini: http://goo.gl/U7EuMy yang dibuka hingga 14 Mei 2014 atau bisa langsung datang di sekretariat KSL Himatif UPNYK, Kampus 2 Babarsari UPN “Veteran”
Yogyakarta (Gedung Pattimura).

Atau bisa juga menghubungi kontak Granita – 0857 5560 8041 dan Firman – 0853 4644 3235.

Sumber: http://harianti.com/seminar-nasional-cyber-warfare-hack-secure-17-mei-2014-dari-ksl-if-upn-yogyakartak/

Leave a Reply